Video profil perusahaan akan berfungsi sebagai media yang akan mempresentasikan ke khalayak ramai. Pembuatannya juga menggunakan beberapa tahapan, untuk itu simak bahasan berikut ini.
Untuk para pemilik perusahaan tidak perlu pusing jika tidak memiliki keterampilan dalam bidang ini. Karena sekarang ini sudah semakin banyak jasa video yang menyediakan layanan seperti ini.
Semua tinggal kita konsultasikan dari mulai keinginan, ide dan konsep sebagai garis besar. Mereka akan memvisualisasikan ide tersebut berdasarkan branding image yang diinginkan.
Tidak perlu khawatir, kita bisa selalu melakukan cek dan revisi sedini mungkin. Agar tidak terjadi hal yang tidak sesuai ekspektasi awal.
Tahapan Produksi Video Profil Perusahaan
Untuk mengetahui bahwa membuat video profil tidak menggunakan waktu singkat. Maka akan lebih jelas simak bahasan berikut ini untuk Anda.
Pra Produksi
Persiakan pembuatan dari sebuah video adalah rapat untuk menentukan berbagai bahan yang diperlukan. Misalnya mengenai konsep utama yang akan digunakan, durasi dari video, target dari audiens, budget dan semua terkait produksi.
Kemudian, yang akan berkumpul adalah tim inti dan penanggung jawab. Sedangkan untuk sisa tim yang akan ikut dalam proses produksi akan ikut ke rapat selanjutnya.
Pada proses ini para scriptwriter yang bertugas untuk membuat garis awal harus menyelesaikan sebelum masuk ke proses produksi. Semua hal ini harus dirapatkan kembali dan mendapatkan persetujuan semua pihak agar hasil memuaskan.
Ketika pra produksi akan wajar jika mendapatkan berbagai koreksi dan revisi. Karena nanti hasil dari tahap ini jadi kunci proses produksi.
Proses Produksi
Selanjutnya video profil perusahaan kita akan masuk ke proses pengejokan. Pengambilan video company profile atau take shooting proses ini akan menjadi kunci hasil nantinya.
Sesuai tidaknya dengan naskah yang sudah menjadi ketentuan dalam storyline dan storyboard. Banyak yang berpikir ketika mengambil video harus runtut, padahal sebenarnya tidak.
Mengambil secara acak tidak masalah agar bisa efisien ketika masih dalam lokasi dan kostum yang sama. Pengaturan dari shooting akan diatur oleh penanggung jawab sejenis sutradaranya.
Usahakan ketika mengambil video sebanyak mungkin agar bisa jadi stok. Hal ini jadi solusi jika terjadi hal yang tidak kita inginkan nantinya.
Para profesional sering menggunakan cara ini untuk menyiasati terjadinya hal yang tidak mereka harapkan. Maka untuk Anda yang ingin mencoba membuat sendiri coba cara yang satu ini.
Pasca Produksi
Selanjutnya kita masuk ke tahap yang tidak kalah pentingnya. Tahap terakhir ini akan ditangani oleh pihak editornya.
Setelah mendapatkan banyak stok video, audio dan gambar para editor akan mengerjakannya. Sesuai dengan storyline yang mereka sepakati dari awalnya.
Video profil perusahaan dari Jepret Production akan mendapatkan hasil yang memuaskan jika para editor selalu melaporkan perkembangan. Hal ini akan meminimalisir terjadinya revisi berlebihan.
Karena itu setiap terjadi prosesnya harus ada laporan. Apakah sudah sesuai dengan keinginan atau masih perlu ada tambahan juga pengurangan.
Hal penting yang dilakukan oleh jasa video company profile profesional adalah melakukan backup data ke hardisk berbeda. Para editor terbiasa memberikan sample awal dan melakukan evaluasi bersama.
Guna menekan ada revisi dan menyesuaikan keinginan. Menyatukan beberapa kepala hingga jadi satu video memang tidak mudah bukan.
Maka ketika proses produksi video profil perusahaan akan lebih baik kita memperhatikan beberapa tahapan tersebut sebagai kuncinya. Untuk mendapatkan hal yang kita inginkan bersama dan hasil sempurna. Jadi selamat mencoba!