PRODUKTIF ATAU SIBUK

PRODUKTIF ATAU SIBUK

Halo guys, balik lagi nih sama mimin, kira-kira belum tau apa itu bedanya sibuk dan produktif? Nah loh.. masih ada yang bingung yaa hahaha memang pada dasarnya dua hal tersebut hamper lah sama guys, maka dari itu sangat perlu kita sebagai kaum millennial mengetahui, kita ini orang yang type sibuk atau type produktif sih? Nah sekaranga mimin mau share nih guys apa aja sih perbedaan antara orang sibuk dengan orang produktif, yuk cekidot!

PRODUKTIF ATAU SIBUK

1. Orang Sibuk Akan Memiliki Banyak Prioritas, Orang Produktif Sedikit Tapi Penting

Seorang yang produktif vs sibuk salah satunya akan terlihat pada prioritas yang dimilikinya atau seberapa banyak pekerjaan serta aktivitas sehari-hari. Mereka yang menjadi orang sibuk biasanya mempunyai banyak sekali prioritas yang harus diperhatikan atau dikerjakan, sementara mereka yang produktif hanya sedikit namun tentu itu sangat penting, Hal ini akan berimbas kepada produktivitas kerja mereka .

BACA JUGA : mau jadi sutradara film? Berikut 5 Buku yang harus dibaca dengan baik

2. Orang Sibuk Mudah Mengatakan “Ya,” Orang Produktif Bisa Mengetahui Kapan Harus Mengatakan “Ya,” atau “Tidak”

Perbedaan selanjutnya ada pada cara menanggapi suatu ajakan baik bisnis atau yang lainnya. Seorang yang sibuk akan mudah mengatakan “Ya,” namun percayalah terkadang secara mendadak jawaban “Ya,” bisa berubah menjadi “tidak,” dan “maaf.” Namun ini berbeda dengan mereka yang produktif, mereka akan tahu kapan harus mengatakan “Ya,” dan “Tidak,” sehingga perubahan rencana yang mendadak sangat jarang untuk dilakukan.

3. Perbedaan Dalam Cara Bertindak

Antara produktif VS sibuk juga bisa dibedakan dari cara mereka bertindak. Orang sibuk biasanya tak akan berpikir panjang saat akan bertindak, seperti sebelumnya sudah dijelaskan, sangat mudah mengatakan “Ya.” Sementara untuk orang produktif, mereka akan mempertimbangkan sebelum melakukan sesuatu, apakah akan mengganggu pada produktifitas mereka atau tidak. Bila memang memungkinkan maka jawaban “Ya,” tentu saja akan dikeluarkan, Tetapi jika itu hanya membuang waktu, Maka mereka tidak akan sungkan untuk mengatakan ” Tidak “

 

Nah jadi itu gais perbedaan PRODUKTIF ATAU SIBUK, jadi kira-kira kalian masuk kategori mana nih gais?

Jika Kalian Suka dengan Artikel ini Silahkan Like, Coment & Share Article ini. Salam Jepret Prodution
Semoga bermanfaat ya!