Company profile atau profil perusahaan sudah banyak dibuat oleh mereka yang membutuhkan. Pembuatan video company profile tidaklah mudah. Ada banyak hal yang harus dipersiapkan dengan baik. Proses pembuatan video profile membutuhkan waktu kurang lebih 3 sampai 4 minggu atau sekitar 1 bulan lama atau juga sesuai dengan konsep yang dibuat dalam proses pembuatan Video Company Profile dengan tahapan yang ada.
Mengenal Pembuatan Video Company Profile
Sebenarnya apa itu company profile? Perlu diketahui bahwa Video Company Profile adalah salah satu media atau alat yang digunakan untuk mempromosikan sebuah perusahaan. Dibuat dengan berbagai macam isi di dalamnya.
Biasanya company profile berisi informasi atau gambaran secara lengkap mengenai detail sebuah perusahaan. Secara umum akan berperan sebagai alat marketing untuk memperoleh klien atau pelanggan. Setiap perusahaan wajib memiliki profil yang jelas dan terpercaya untuk bisa beroperasi.
Apalagi di era digital saat ini pelaku bisnis harus bisa memiliki kreativitas lebih dalam pemasaran produk serta brand yang dimiliki. Hal ini bertujuan untuk menyampaikan pesan dan maksud tertentu dari sebuah perusahaan.
Kedepannya perusahaan bisa lebih unggul dan bertahan di persaingannya. Dengan begitu bisa mempertahankan konsumen yang sudah ada dan juga menggaet konsumen baru. Hal ini biasanya menggunakan video company profile.
Lihat Juga : Company Profile – Schneider Electric Batam.
Waktu pembuatan video company profile bisa dibilang cukup lama. Hal ini dikarenakan banyaknya proses yang harus dilewati. Pasalnya jika tidak dilakukan dengan proses yang baik dan benar maka karyanya kurang maksimal.
Berikut adalah proses pembuatan profil perusahaan.
Pra Produksi atau Pre-Production
Tahapan yang paling penting dan biasanya memakan banyak waktu adalah pra produksi. dimana tahapan awal ini sebagai langkah untuk memproses materi outline dari klien. Biasanya berisi shooting objective durasi, target audience, tempat atau setting, dan masih banyak lagi.
Setelah semua bahan sudah dikumpulkan maka harus diseleksi terlebih dahulu. Dengan begitu akan terlihat peran dari scriptwriter yang akan mengolah bahan menjadi naskah video. Scriptwriter akan memberikan sebuah narasi naskah berupa penjelasan audio, video, dan keterangan scene. Hingga kedepannya akan diajukan ke tahapan berikutnya terkait acc atau tidaknya.
Produksi atau Production
Pembuatan video company profile biasanya akan berlanjut dengan tahapan produksi. Semua hasil shooting akan merujuk pada naskah storyboard yang sudah dibuat sebelumnya. Pengambilan gambar atau shooting sebenarnya tidak harus menyesuaikan dengan urutan scene.
Hal tersebut bisa diakali dengan kesamaan lokasi. Sehingga tidak perlu bolak-balik untuk melakukan shooting di tempat yang sama. Terkait dengan waktu pembuatan disesuaikan dengan lokasi serta avaibilitas orang-orang yang bersangkutan. Mengingat lokasi yang jauh akan memakan waktu lebih lama agar semua tim bisa sampai ke tujuan.
Baca Juga : Fungsi Video Company Profile Dan Cara Pembuatannya
Pasca Produksi atau Post Production
Setelah semua gambar didapatkan maka tahapan selanjutnya adalah pasca produksi. Biasanya proses ini akan dilakukan editing oleh tim yang bersangkutan. Proses pembuatan video company profile memang cukup banyak.
Editing yang dilakukan akan merangkai secara kasar atau rough cut serta offline editing dari semua bahan. Nantinya akan disesuaikan dengan naskah atau script yang sudah dibuat. Jika rangkaian cerita sudah terbentuk maka bisa dilanjutkan ke harpa penyesuaian.
Tahapan ini adalah mereview hasil dan revisi. Semuanya akan baik-baik saja jika segala proses dilakukan dengan maksimal. Sehingga di akhir nanti tidak akan ada revisi yang harus mengulang secara keseluruhan.
Biasanya sebelum melakukan produksi tim akan membuat jadwal terlebih dahulu. Sehingga bisa menentukan target pembuatan video. Dengan begitu semua proses akan berjalan dengan terarah tanpa adanya perpanjangan waktu akibat tidak kompetennya pekerjaan tim.
Jadi, waktu pembuatan video company profile ditentukan oleh proses yang dilalui. Hal ini akan menjadi bermanfaat ketika mengejar deadline yang cukup cepat.
Jika Perusahaan anda ingin membuat Video Company Profile, Jangan Sungkan segera hubungi kami Jepret Production Spesialis Jasa Video dan Jasa Video Company Profile.